Kegiatan Pengabdian Jum’at Berkah Swab Massal, Penyuluhan Kesehatan, dan Pembagian Al-Qur’an

  • Rachmat Faisal Syamsu Departemen Ilmu Kedokteran Komunitas/Ilmu Kesehatan Masyarakat, Fakultas Kedokteran, Universitas Muslim Indonesia
  • Arni Isnaini Arfah Fakultas Kedokteran, Universitas Muslim Indonesia
  • Nasrudin AM Fakultas Kedokteran, Universitas Muslim Indonesia
  • Ida Royani Fakultas Kedokteran, Universitas Muslim Indonesia
  • Syamsu Rijal Fakultas Kedokteran, Universitas Muslim Indonesia
  • Sri Irmandha Kusumardhani Fakultas Kedokteran, Universitas Muslim Indonesia
  • Irmayanti Haidir Bima Fakultas Kedokteran, Universitas Muslim Indonesia
  • Zulfitriani Murfat Fakultas Kedokteran, Universitas Muslim Indonesia
  • Zulfiyah Surdam Fakultas Kedokteran, Universitas Muslim Indonesia
  • Armanto Makmun Fakultas Kedokteran, Universitas Muslim Indonesia
  • Febie Irsandi Syahruddin Fakultas Kedokteran, Universitas Muslim Indonesia
  • Dahliah Dahliah Fakultas Kedokteran, Universitas Muslim Indonesia
  • Rahmawati Rahmawati Fakultas Kedokteran, Universitas Muslim Indonesia
  • Marlyanti Rahmah Akib Fakultas Kedokteran, Universitas Muslim Indonesia
  • Ratih Natasha Fakultas Kedokteran, Universitas Muslim Indonesia
  • Andi Masipa Fakultas Kedokteran, Universitas Muslim Indonesia
  • Utomo Andi Pangnguriseng Fakultas Kedokteran, Universitas Muslim Indonesia
Keywords: swab, penyuluhan kesehatan, , bakti sosial FK UMI, Mesjid Al-Adawiyah

Abstract

Kegiatan yang berorientasi kepada masyarakat merupakan merupakan salah satu tridarma perguruan di bidang pengabdian. Dalam rangka Milad UMI ke 67 tahun dan Milad Fakultas Kedokteran ke 29 tahun, maka dosen-dosen FK UMI melakukan jum’at dari sumbangan-sumbangan dosen-dosen FK UMI. Oleh karena itu, kami dari Fakultas Kedokteran UMI bekerjasama dengan LPkM UMI, dan RS Ibnu Sina menyalurkan bantuan tenaga dan materi berupa Swabb Masal, Penyuluhan Kesehatan, dan Pembagian Al-Qur’an.

Seluruh santri belum pernah melakukan screening tentang virus corona padahal lokasi tempat tinggal mereka bergabung sehingga memiliki resiko penularan yang cukup tinggi dan perlunya tambahan Al-Qur’an di mesjid tempat mereka. Adapun tujuan pelaksanaan swabb ini sebagai screening untuk santri. Manfaat kegiatan ini yaitu agar santri dapat denga tenang tinggal bersama- sama serta meningkatkan kesadaran dan menerapkan hidup sehat bagi santri pesantren tahfizhul Qur’an Al-Adawiyah.

Kegiatan ini diagendakan pada tanggal 18 Juni 2021 yang bertempatkan di Mesjid Al- Adawiyah, jl. Racing Centre komp. UMI, Makassar, Sulawesi Selatan. Tim Medis melakukan kegiatan pegabdian Jumat Berkah berupa swabb masal, penyuluhan kesehatan, dan pembagian Al- Qur’an untuk para santri pesantren Al-Adawiyah. Kegiatan swab diikuti sebanyak 20 anak santri dengan hasil semua negatif dan penyuluhan juga diikuti oleh para undangan dan warga sekitar mengenai mata dan hidup bersih selama covid 19.

Published
2022-08-08